Monday, August 17, 2020

Manfaat Makanan 5 sehat 4 sempurna Dan Kandungan Gizinya

Makanan merupakan suatu kebutuhan yang diperlukan oleh manusia guna untuk mempertahankan hidup. Berikut paluipuntik akan memberikan penjelasan mengenai makanan 5 sehat 4 sempurna. Makanan 5 sehat 4 sempurna merupakan bentuk atau pedoman serta konsep dengan pola makan yang sehat dan baik, yang bertujuan untuk memenuhi kebutuhan gizi dan nutrisi pada tubuh, sehingga tubuh akan menjadi sehat dan memiliki kekebalan tubuh agar terhindar dari segala penyakit. Makanan pokok merupakan suatu hal yang paling utama untuk dikonsumsi memenuhi kebutuhan gizi tubuh, karena makanan pokok mengandung karbohidrat. Adapun macam-macam makanan pokok yakni sebagai berikut. Nasi merupakan makanan pokok yang paling sering dikonsumsi, hal ini dikarenakan nasi memiliki asupan karbohidrat yang tinggi serta juga memiliki kandungan gula yang berguna untuk memberikan energi pada tubuh untuk melakukan aktifitas. Jagung juga memiliki kandungan karbohidrat yang tinggi serta mengandung antioksidan, kaya akan betacaroten dan merupakan sumber asam lemak esensial linoleat. Sagu juga merupakan makanan yang memiliki asupan karbohidrat yang cukup tinggi serta memiliki kadar gula dan lemak yang rendah. Sehingga mengkonsumsi sagu cocok bagi seseorang yang terkena penyakit diabetes.


Lauk pauk merupakan makanan pendamping untuk makanan pokok yang berfungsi sebagai asupan pembangun bagi tubuh karena lauk pauk memiliki kandungan yang kaya akan protein. Ada berbagai macam lauk pauk yang pada umumnya lebih sering kita konsumsi, yakni seperti daging (ayam, ikan, kambing, sapi), telur, serta tahu dan tempe. Sayur-sayuran merupakan sesuatu hal yang sangat penting, karena sayur-sayuran selain memiliki vitamin dan serat juga memiliki sumber asupan mineral. Selain itu sayur-sayuran juga memiliki kandungan kalium yang bermanfaat dalam menjaga proses metabolisme serta mencegah hipertensi pada tubuh, yang pada intinya sayur-sayuran bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Adapun jenis sayuran yang sehat serta bagus untuk dikonsumsi yakni seperti bayam, sawi, wortel, kangkung, kacang panjang, kol, lobak, dan sayuran lainnya. Disarankan dalam setiap hari hendaknya dapat mengkonsumsi sayuran berwarna hijau seperti bayam, sawi, kangkung dan sebagainya, karena sayuran yang berwarna hijau pada umumnya terdapat kandungan yang kaya akan antioksidan yang dapat mampu memperkuat sistem kekebalan tubuh, namun tidak menutup kemungkinan kita juga mengkonsumsi sayuran yang lain yang memiliki kandungan vitamin, mineral dan nutrisi penting lainnya. Mengkonsumsi buah-buahan juga sangat begitu penting, dikarenakan buah juga memberikan asupan vitamin dan mineral yang tinggi yang berguna untuk memenuhi kebutuhan yang diperlukan tubuh.


Di dalam buah-buahan juga terkandung zat antioksidan yang memiliki fungsi penting dalam melindungi dari serangan radikal bebas dalam tubuh. Perlu diketahui bahwa bahaya dari serangan radikal bebas, yakni dapat merusak kesehatan kulit, resiko hipertensi, gangguan kerja ginjal, serangan jantung serta menyebabkan timbulnya tanda-tanda penuaan dini. Adapun buah-buahan yang memiliki kandungan vitamin, serat dan mineral yang sering dikonsumsi adalah seperti jeruk, nanas, apel, manggis, semangka, anggur, alpukat, pisang, dan lainnya. Secara umum mengkonsumsi buah memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh, yakni seperti meningkatkan sistem kekebalan tubuh, menyehatkan kulit serta menjadikan kulit lebih bersinar, menjaga kesehatan dalam pencernaan hingga dapat menjaga kesehatan jantung, serta manfaat lainnya yang terkandung dalam masing-masing buah. Sebagai penyempurna, susu sangatlah bermanfaat bagi kesehatan dan pertumbuhan tulang karena memiliki kalsium yang bagus untuk tulang, serta memberikan energi bagi tubuh untuk menjalankan aktifitas. Pada umumnya susu yang sering kita konsumsi ialah susu dari protein hewani yakni seperti susu sapi.


Namun selain itu kita juga dapat mengkonsumsi susu dari protein nabati yang juga memiliki manfaat yang bagus bagi tubuh, misalnya seperti susu kedelai. Secara umum, makanan 5 sehat 4 sempurna memiliki kandungan berupa karbohidrat, protein, mineral, serat, vitamin, dan lemak tak jenuh. Dengan mengkonsumsi makanan 5 sehat 4 sempurna, maka kita telah menerapkan pola hidup sehat serta dapat terpenuhinya kebutuhan harian tubuh kita dengan baik seperti mineral, vitamin, protein serta karbohidrat yang bagus untuk kesehatan tubuh. Ada banyak manfaatnya ketika kita mengkonsumsi makanan 5 sehat 4 sempurna, manfaat tersebut yakni. Selain mengenyangkan makanan pokok memiliki juga memiliki manfaat dalam menambah energi atau tenaga dikarenakan kandungan karbohidrat yang terkandung didalamnya, dan dapat meningkatkan produksi insulin dalam tubuh, serta dapat menjaga keseimbangan hormon, memproduksi sel DNA dan dapat mengendalikan kolesterol yang jahat. Manfaat dari lauk pauk yakni dapat membantu proses perkembangan otak dan dapat memperkuat jaringan otot serta mengatur keasaman PH dalam tubuh.


Ada banyak manfaat dalam sayur-sayuran, yakni: menyehatkan tulang, mencegah kanker, menyehatkan kulit, menyehatkan rambut, menurunkan tekanan darah tinggi dan dapat meningkatkan metabolisme dalam tubuh, meningkatkan kesehatan pencernaan sehingga mudah untuk BAB, serta dapat mengatasi wasit dan sembelit. Mengkonsumsi buah dapat menurunkan kadar kolesterol, meningkatkan kesehatan mata, melancarkan pencernaan, melawan radikal bebas, meningkatkan sistem kekebalan tubuh, mencegah peradangan dan masih banyak lagi manfaat yang dihasilkan buah-buahan. Susu merupakan penyempurna dari 4 makanan sehat diatas yang memiliki manfaat dapat menambah energi, serta bermanfaat pada kesehatan dan pertumbuhan tulang. Dan masih banyak lagi manfaat yang dihasilkan dari susu, karena susu bukan hanya dari hewani saja melainkan ada juga dari nabati. Jadi dapat disimpulkan manfaat mengkonsumsi makanan 5 sehat 4 sempurna sangatlah baik bagi kesehatan tubuh. Sehingga dalam mengkonsumsi makanan yang perlu kita lakukan dan perhatikan adalah mengkonsumsi jenis dan macam makanan yang memiliki kandungan 5 sehat 4 sempurna agar dapat memberi asupan gizi dan manfaat bagi kesehatan tubuh.

No comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.